Chocolate Chips, Awalnya Terjadi Karena Kehabisan Kacang

"Anything is good if it's made of chocolate" - Jo Brand, English Comedian ,Writer ,Presenter, and Actress

(Sesuatu itu baik jika terbuat dari cokelat "- Jo Brand, Komedian Inggris ,Penulis ,Presenter ,dan Aktris)




(JASMINE Foodnews) Eh bun, tahu tidak,. kalau yang namanya Cokelat Chips pada mulanya ditemukan oleh Ruth Wakefield pada tahun 1937 dengan tidak  sengaja.?

Dikutip dari detik.com ,ada seorang chef perempuan asal Amerika bernama Ruth Graves Wakefield lahir pada tahun 1903. Ia bukan hanya seorang pencipta resep, namun juga chef berpendidikan tinggi. Wakefield juga seorang ahli gizi, guru, pemilik bisnis, dan penulis buku resep.

Wakefield dan suaminya memiliki pondok wisata di Whitman, Massachusetts, pada tahun 1930. Namanya 'The Toll House Inn' yang memiliki penginapan. Semua makanan yang disajikan di penginapan tersebut dimasak sendiri oleh Wakefield.


Wakefield lantas menjadi terkenal di daerah tempat pondok wisata itu didirikan karena telah menciptakan makanan yang lezat, apalagi makanan penutupnya yang inventif dan unik. Dan yang paling ikonik dari penemuan resepnya adalah chocolate chips cookies yang kini menjadi kue terkenal di penjuru dunia.

Soal penemuan  chocolate chips ini ada 2 versi cerita, mungkin juga lebih. Salah satunya yang dilansir dari sekedar-tahu .blogspot.com . Ceritanya, pada suatu pagi Ruth Wakefield tak sempat mencairkan coklat untuk melapisi roti untuk sarapan anak-anaknya (sudah menjadi tradisi di amerika bahwa sarapan khas anak-anak amerika pada masa itu adalah roti yang dilumuri dengan coklat cair)
.
Ruth pun berinisiatif dgn  memotong coklat batangan itu menjadi kecil-kecil dan menaburkanya di atas kue lalu dipanaskan dengan harapan agar kue itu bisa meleleh sendiri karena panas, namun dugaan Ruth ternyata salah, ke ternyata tdk  meleleh dan malah melekat pada roti.

Produk gagal ini membuat Ruth sedikit agak kecewa, namun rasa kecewa Ruth hilang setelah anak-anak dan pengunjung penginapan nya tenyata justru menyukai kue produk gagal itu.

Cerita kedua , dikutip dari detikfood, Chocolate Chips cookies ini pertama kali dibuat saat Wakefield ingin membuat sejumlah kue kering chocolate butter drop do yang merupakan resep kolonial untuk para tamunya. Namun saat ia telah membuat kue tersebut, ia baru menyadari jika kehabisan bahan seperti tepung. Ada juga yang mengatakan kalau Wakefield kehabisan kacang untuk campuran kue tersebut.

Dengan bahan seadanya, Wakefield akhirnya mengubah resep sedikit dengan mengganti kacang menggunakan butiran choco chips. Ia pun terkejut saat melihat kalau choco chips tersebut tidak meleleh. Dari situlah, asal usul chocolate chips cookie dibuat.

Karena Wakefield juga seorang penulis buku resep, ia akhirnya memasukkan resep kue ikoniknya ini pada tahun 1938. Ia menamakan resepnya dengan 'Toll House Chocolate Crunch Cookie'. Sampai akhirnya popularitas dari chocolate chips cookies ini melambung tinggi selama Perang Dunia II.

Bahkan para prajurit Perang Dunia II itu mengirim surat kepada keluarga untuk meminta lebih banyak chocolate chips cookies tersebut saking sukanya.

Lama-kelamaan, kue Chocochips menjadi makin dikenal dan menjadi salah satu kue andalah khas Massachusetts. resep kue milik Ruth ini kemudian dibeli oleh perusahaan makanan ternama dunia, Nestle dan diproduksi dalam jumlah massal serta didistribusikan ke seluruh dunia. Kini jadilah Choco chips dikenal sebagai salah satu kue paling terkenal di dunia.

===

Anda masih di Jasmine Cake & Cuisine, Restaurant Online di Indonesia✋😊

Untuk info & pemesanan Cake & Cuisinenya , telp/WA 08128637867 (Tia), 08128697750 (Wildan)
Atau klik : http://bit.ly/JCandCu

Simak webnya : http://bit.ly/JCandCui

Simak daftar menunya di  ig kita , klappiecakes_ :

https://www.instagram.com/p/B928rViD5cH/?igshid=1egvipau04tjz
 ======

Jasmine Foodnews dibuat sebagai bentuk kepedulian kita terhadap kuliner di Indonesia terutama yang tradisional dan sudah jarang ditemukan orang. Juga hal-hal yang terkait dengan seputar dunia kuliner

Comments